Ekonomi Al-Khitmah
Vol. 3 No. 1 (2021): JURNAL EKONOMI AL-KHITMAH

ANALISIS PENERAPAN APLIKASI AKUNTANSI BERBASIS ANDROID SI APIK (APLIKASI PENCATATAN INFORMASI KEUANGAN) UNTUK MEMENUHI KEBUTUHAN SISTEM INFORMASI AKUNTANSI PADA USAHA MIKRO, KECIL, MENENGAH (Studi Kasus Pada Toko Wanda Teluk Kuantan)




Article Info

Publish Date
11 Apr 2021

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui apakah dengan menerapkan aplikasi akuntansi berbasis android SI APIK dapat memenuhi kebutuhan sistem informasi akuntansi pada Toko Wanda. Penelitian ini merupakan sebuah bahan pertimbangan bagi Toko Wanda dalam melakukan pencatatan laporan keuangan yang sesuai dengan standar akuntansi keuangan sistem informasi akuntansi berbasis android SI APIK. Manfaat dari SI APIK ini digunakan untuk membantu proses pencatatan dan pelaporan keuangan, sehingga dapat mengetahui laba atau rugi yang dihasilkan oleh Toko Wanda. Penelitian ini menggunakan data kualitatif. Jenis penelitian ini adalah studi kasus. Penelitian ini menggunakan metode analisis deskriptif dengan membandingkan toeri yang terdapat di sistem informasi akuntansi berbasis android SI APIK dengan praktek yang terdapat di Toko Wanda untuk menilai kelayakan penilaian ini menggunakan analisis Technical, Economic, Legal, Operasional, dan Schedule (TELOS) untuk menilai praktek yang ada pada Toko Wanda. Teknik pengambilan data pada penelitian ini adalah wawancara, dokumentasi, dan observasi. Berdasarkan hasil analisis diketahui bahwa SI APIK sudah layak diterapkan sehingga dapat membantu Toko Wanda untuk memenuhi kebutuhan sistem informasi akuntansi di Toko Wanda serta memperbaiki kelemahan sistem yang lama. Aplikasi SI APIK membantu Toko Wanda dalam melakukan pencatatan laporan keuangan secara baik dan sesuai dengan standar akuntansi yang berlaku.

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

KHITMAH

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Al-Khitmah diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Universitas Islam Kuantan Singingi yang dikelola oleh Program Studi Akuntansi. Jurnal ini memuat artikel penelitian asli, artikel tinjauan/studi pustaka di bidang Akuntansi, Manajemen, Ekonomi ...