Ekonomi Al-Khitmah
Vol. 7 No. 1 (2025): Jurnal Ekonomi Al-Khitmah

Pengaruh Rasio Keuangan Terhadap Perubahan Laba Pada Perusahaan Sektor Bahan Baku di Bursa Efek Indonesia




Article Info

Publish Date
31 Jan 2025

Abstract

Penelitian ini menganalisis pengaruh rasio keuangan terhadap perubahan laba perusahaan sektor bahan baku yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2020-2022. Fokus utama adalah pada rasio keuangan seperti Current Ratio, Debt to Equity Ratio, Total Assets Turnover, dan Net Profit Margin. Metode yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan data panel yang bersumber dari laporan keuangan perusahaan. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Current Ratio dan Net Profit Margin memiliki pengaruh positif yang signifikan terhadap perubahan laba, sedangkan Debt to Equity Ratio dan Total Assets Turnover tidak menunjukkan pengaruh yang signifikan. Temuan ini memberikan wawasan penting bagi manajemen perusahaan dan investor dalam memahami faktor-faktor yang mempengaruhi kinerja laba di sektor bahan baku, yang memainkan peran penting dalam perekonomian Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

KHITMAH

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekonomi Al-Khitmah diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LPPM), Universitas Islam Kuantan Singingi yang dikelola oleh Program Studi Akuntansi. Jurnal ini memuat artikel penelitian asli, artikel tinjauan/studi pustaka di bidang Akuntansi, Manajemen, Ekonomi ...