Journal of Medicine and Health
Vol 4 No 1 (2022)

Knowledge Level of The Bhayangkari Members in West Java Regional Police About The Middle Ear Infection In Children

Shinta F Boesoirie (Universitas Padjadjaran)
Nur A Aroeman (Universitas Padjadjaran)
Bambang Purwanto (Universitas Padjadjaran)
Arif Tria (Universitas Padjadjaran)



Article Info

Publish Date
22 Feb 2022

Abstract

Otitis media, disebut juga radang telinga tengah, merupakan keadaan sebagian atau seluruh mukosa telinga tengah yang mengalami peradangan atau inflamasi. Pengetahuan yang baik akan penyakit ini dapat menurunkan angka kejadian dan sequel otitis media pada anak. Tujuan penelitian ini adalah mengetahui tingkat pengetahuan anggota Bhayangkari Polda Jawa Barat tentang radang telinga tengah pada anak. Penelitian dilakukan pada bulan Oktober 2020 secara deskriptif dengan desain potong lintang melalui kuesioner daring google form. Responden diberikan 16 pertanyaan tentang radang telinga tengah pada anak. Terdapat 289 responden yang mengisi kuesioner sesuai dengan kriteria inklusi dan ekslusi. Berdasarkan penilaian didapatkan hasil tingkat pengetahuan baik 60,6% (n=175), cukup 36,3% (n=105) dan kurang 3,1% (n=9). Skor rata-rata 79,4±9,4. Dari penelitian ini disimpulkan bahwa tingkat pengetahuan anggota Bhayangkari Polda Jawa Barat tentang radang telinga tengah pada anak adalah baik. Edukasi yang masih diperlukan adalah tentang pengertian dan penyebab radang telinga tengah pada anak. Kata kunci: radang telinga tengah; anak; tingkat pengetahuan

Copyrights © 2022






Journal Info

Abbrev

jmh

Publisher

Subject

Medicine & Pharmacology Public Health

Description

Journal of Medicine and Health (JMH) focuses on contributing towards science and research development that can be accessed by researchers and academic practitioners. Journal of Medicine and Health (JMH) is an open access journal, published biannually on every February and August. JMH receives ...