Jurnal Forest Island
Vol 2 No 3 (2024): Jurnal Forest Island, September 2024

Pemanfaatan Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK) Di Desa Sagea Kecamatan Weda Utara Kabupaten Halmahera Tengah

Sukirman , Ruslan (Unknown)
Tamrin, Mahdi (Unknown)



Article Info

Publish Date
11 Dec 2024

Abstract

Upaya pengembangan HHBK perlu dilakukan secara berkelanjutan, mengingat komoditas HHBK sangat beragam di setiap daerah dan banyak melibatkan berbagai pihak dalam memproses hasilnya. Tujuan dari penelitian ini adalah mengetahui jenis-jenis dan bentuk pemanfaatan HHBK di Desa Sagea Kecamatan Weda Utara Kabupaten Halmahera Tengah. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah metode observasi dan wawancar. jumlah sampel yang dijadikan responden dalam penelitian ini adalah sebesar 10% dari total masyarakat yang masih menjadikan Hasil Hutan Bukan Kayu (HHBK) Sebagai salah satu mata pencarian mereka yaitu sebanyak 120 KK dari total populasi masarakat Desa Sagea sebesar 931 jiwa. Dari perhitungan menggunakan slovin diperoleh jumlah responden sebanyak 55. Jenis-jenis HHBK yang teridentifikasi di Desa Sagea terdapat 22 jenis denan hanya 5 jenis HHBK yang dimanfaatkan oleh masyarakat sebagai produk jadi yakni Sagu (Metroxylon Sp) yang dimanfaatkan menjadi kalasa, tepung sagu, atap rumah, sagu lempeng. Rotan (Calameae) yang dimanfaatkan Saloi. Bambu (Bambusa Sp.) yang dimanfaatkan pagar, ancak, para-para nyiru, saringan sagu, penjepit, sayur rebung. Aren (Arenga Pinnata) yang dimanfaatkan menjadi sapu lidi. Pandan Duri (Pandanus tectorius) dimanfaatkan menjadi tikar dan tempat pinang.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

foris

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Decision Sciences, Operations Research & Management Earth & Planetary Sciences Energy Environmental Science

Description

urnal Forest Island merupakan jurnal ilmiah oleh program studi Kehutanan Universitas Khairun yang diterbitkan secara periodik. Periode penerbitan sebanyak 3 kali setahun (Januari, Mei, September). Jurnal ini berisi tentang semua aspek yang berkaitan dengan kehutanan dan lingkungan. jurnal ini pada ...