Jurnal Pharmactive
Vol. 2 No. 2 (2023): Jurnal Pharmactive Oktober

FORMULASI DAN UJI MUTU FISIK SABUN TRANSPARAN EKSTRAK ETANOL BONGGOL NANAS (Ananas comosus L.)

Listiani, Putu Ayu Ratih (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2023

Abstract

Bonggol nanas selama ini masih sering dibuang dan dianggap limbah, padahal apabila dijadikan zat aktif dalam sediaan sabun mandi dapat berfungsi untuk melembabkan dan melembutkan kulit. Berdasarkan skrining fitokimia menunjukkan bahwa nanas memiliki kandungan fenolat, flavonoid, tannin, alkaloid dan saponin yang berfungsi sebagai antioksidan yang dapat menangkal efek negatif radikal bebas terhadap kulit. Ekstraksi bonggol nanas dilakukan dengan metode maserasi menggunakan pelarut etanol 96% dan diuapkan menggunakan rotary evaporator sehingga didapatkan ekstrak kental yang berwarna hitam. Ekstrak yang didapatkan kemudian diformulasikan menjadi sediaan sabun transparan. Pengujian mutu fisik sediaan dilakukan untuk memastikan bahwa sediaan yang dibuat telah memuhi persyaratan. Hasil uji mutu fisik meliputi uji organoleptis, tinggi busa, uji pH, hoogenitas dan uji transparansi sabun menunjukkan bahwa sediaan sabun yang dihasilkan telah memenuhi persyaratan dan layak untuk digunakan.. Kata Kunci: Bonggol nanas, sabun transparan, ekstraksi, mutu fisik

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jpharmactive

Publisher

Subject

Environmental Science Other

Description

Initially LPPM Institut Teknologi dan Kesehatan Bintang Persada published a journal that aimed to accommodate campus internal lecturers at Institut Teknologi dan Kesehatan Bintang Persada in publishing scientific papers. Because the lecturers who want to carry out publications come from various ...