Perkembangan teknologi informasi (TI) mendorong bisnis kedai kopi untuk mengadopsi TI guna meningkatkan kualitas layanan kepada pelanggan. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis infrastruktur TI di Kopi Dari Hati dan memberikan rekomendasi optimalisasi yang dapat mendukung layanan pelanggan. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif dengan teknik observasi lapangan, wawancara, dan analisis dokumentasi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Kopi Dari Hati telah menerapkan sistem POS, pembayaran cashless, dan promosi melalui media sosial, namun belum menggunakan sistem CRM dan aplikasi mobile resmi. Rekomendasi penelitian ini meliputi penerapan sistem CRM, aplikasi mobile pelanggan, integrasi data transaksi, dan sistem monitoring stok berbasis cloud. Dengan optimalisasi tersebut, diharapkan dapat meningkatkan loyalitas pelanggan, efisiensi operasional, dan posisi kompetitif Kopi Dari Hati.
Copyrights © 2025