Journal of Artificial Intelligence and Digital Business
Vol. 4 No. 2 (2025): Mei - Juli

Determinasi Penerimaan Pajak: Peran Ekspor dalam Mediasi Variabel Ekonomi Makro

Hanifah, Fika Fikrotul (Unknown)
Meliza, Meliza (Unknown)



Article Info

Publish Date
08 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dampak PDB, suku bunga BI, tingkat inflasi, dan nilai tukar terhadap penerimaan pajak dengan ekspor sebagai mediator. Jenis penelitian yang digunakan adalah penelitian kausal. Pengumpulan data menggunakan data sekunder yang bersumber dari Kementerian Keuangan, Badan Pusat Statistik, dan Bank Indonesia yang mencakup rentang waktu 1995 hingga 2024 dengan total sampel 30 dalam bentuk data time series. Analisis data dilakukan menggunakan metode Structural Equation Model (SEM) berbasis Partial Least Square (PLS) dengan bantuan perangkat lunak Smart PLS. Temuan dari penelitian ini mengungkapkan bahwa produk domestik bruto memiliki pengaruh positif signifikan terhadap penerimaan pajak. Nilai tukar berpengaruh positif tidak signifikan terhadap penerimaan pajak. Suku bunga berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap penerimaan pajak. Produk domestik bruto dan bilai tukar berpengaruh positif tidak signifikan terhadap ekspor. Suku bunga berpengaruh negatif tidak signifikan terhadap ekspor. Ekspor berpengaruh positif dan signifikan terhadap penerimaan pajak. Ekspor mampu memediasi pengaruh produk domestik bruto terhadap penerimaan pajak tetapi tidak signifikan. Ekspor mampu memediasi pengaruh nilai tukar terhadap penerimaan pajak. Ekspor mampu memediasi pengaruh suku bunga terhadap pertumbuhan ekonomi namun tidak signifikan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

RIGGS

Publisher

Subject

Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Electrical & Electronics Engineering Engineering

Description

Journal of Artificial Intelligence and Digital Business (RIGGS) is published by the Department of Digital Business, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai in helping academics, researchers, and practitioners to disseminate their research results. RIGGS is a blind peer-reviewed journal dedicated to ...