Perusahaan di Indonesia telah menerapkan berbagai macam strategi untuk bersaing dengan perusahaan lainnya, salah satunya ialah akuisisi. Akuisisi bisa menjadi salah satu alternatif untuk meningkatkan kinerja keuangan. Namun, akuisisi tidak selamanya menjamin peningkatan kinerja keuangan perusahaan. Maka dari itu penelitian ini bertujuan guna menganalisis perbandingan kinerja keuangan sebelum dan sesudah akuisisi pada perusahaan PT. BREN periode 2022-2024. Penelitian ini berjenis penelitian komparatif disertai jenis data kuantitatif. Sampel pada penelitian ini ialah data laporan keuangan tahun 2022 dan 2023 (sebelum akuisisi) 2024 (sesudah akuisisi). Data dianalisis melalui metode deskriptif variabel, uji normalitas, beserta uji hipotesis yang menerapkan uji non parametrik wilcoxon signed rank test. Hasilnya menunjukkan bahwa terdapat perbedaan kinerja keuangan, yaitu nilai ROA, ROE, CR, DAR dan DER menjadi turun sesudah akuisisi
Copyrights © 2025