Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)
Vol. 6 No. 4 (2025): Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ)

Pengaruh Kepercayaan Dan Testimoni Konsumen Terhadap Keputusan Pembelian Pada E-Commerce Shopee Indonesia

Abdul Rozak (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Dini Yani (Universitas Buana Perjuangan Karawang)
Rieke Retnosary (Universitas Buana Perjuangan Karawang)



Article Info

Publish Date
13 May 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh kepercayaan dan testimoni konsumen terhadap keputusan pembelian pada e-commerce Shopee Indonesia. Metode yang digunakan adalah pendekatan kuantitatif dengan teknik survei, melalui kuesioner yang disebarkan kepada 78 responden dari Program Studi Manajemen Universitas Buana Perjuangan Karawang. Analisis data dilakukan menggunakan analisis jalur (path analysis) dengan bantuan SPSS. Hasil penelitian menunjukkan bahwa kepercayaan konsumen berpengaruh positif dan signifikan terhadap keputusan pembelian (koefisien = 0.642, sig. 0.000 < 0.05). Sebaliknya, testimoni konsumen memiliki pengaruh positif namun tidak signifikan (sig. 0.294 > 0.05). Secara simultan, kedua variabel memberikan pengaruh sebesar 48% terhadap keputusan pembelian (R² = 0.480). Terdapat pula korelasi positif antara testimoni dan kepercayaan, yang menunjukkan bahwa testimoni berperan secara tidak langsung melalui kepercayaan. Implikasi dari penelitian ini menunjukkan pentingnya membangun kepercayaan konsumen sebagai strategi utama dalam meningkatkan keputusan pembelian di e-commerce. Penelitian ini juga membuka peluang eksplorasi variabel lain seperti harga, promosi, dan kenyamanan aplikasi.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

msej

Publisher

Subject

Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

Management Studies and Entrepreneurship Journal (MSEJ) is published by Yayasan Pendidikan Riset dan Pengembangan Intelektual (YRPI) as an information and communication media for practitioners, researchers and academics who are interested in the field of management (Finance, Human Resource, ...