Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar
Vol. 9 No. 03 (2024): Volume 09 No. 03 September 2024

MENINGKATKAN KETERAMPILAN SOSIAL DENGAN MENGGUNAKAN MODEL PEMBELAJARAN DISCOVERY LEARNING PADA MATA PELAJARAN IPAS MATERI INDONESIAKU KAYA BUDAYA UNTUK PESERTA DIDIK KELAS IV SDN 80/1 MUARA BULIAN

Revina, Revina Voseka (Unknown)
Sofwan, Muhammad Sofwan (Unknown)
Khoirunnisa, Khoirunnisa (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Sep 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mendeskripsikan implementasi model pembelajaran Discovery Learning dalam meningkatkan keterampilan sosial untuk peserta didik kelas IV pada mata pelajaran IPAS Materi Indonesiaku Kaya Budaya SDN 80/1 Muara Bulian. Berdasarkan hasil observasi awal penelitian terdapat bahwa di SDN 80/1 Muara Bulian di Kelas IV bahwa keterampilan sosial yang dimiliki oleh peserta didik masih rendah terlihat bahwa kurangnya kolaborasi atau kerjasama antar peserta didik dan masih banyak peserta didik yang melontarkan bahasa yang tidak sopan kepada temannya. Penelitian Tindaka Kelas (PTK) terdiri dari 2 siklus dengan setiap siklus 2 pertemuan dimana data yang diambil dari lembar observasi keterlaksanaan guru dalam menerapkan model pembelajaran Discovery Learning dan lembar observasi keterampilan sosial peserta didik. Penelitian ini dilakukan dengan 4 tahapan yaitu perencanaan, pelaksanaan, observasi, dan refleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penerapan model Discovery Learning dalam pembelajaan IPAS telah menghasilkan peningkatan yang signifikan dalam keterampilan sosial peserta didik. Pada awalnya, keterampilan sosial berada pada tingkat 56,42% pada siklus pertama, namun meningkat menjadi 76,22% pada siklus kedua. Dengan demikian, dapat disimpulkan bahwa implementasi model Discovery Learning dalam pembelajaran IPAS telah berhasil meningkatkan keterampilan sosial peserta didik kelas IV sekolah dasar.

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

pendas

Publisher

Subject

Other

Description

Pendas : Jurnah Ilmiah Pendidikan Dasar is a journal published twice a year, namely in June and December that aims to be a forum for scientific publications to pour ideas and studies complemented with the results of research related to primary school education. To achieve this, basic education ...