Tujuan penelitian ini yaitu untuk mengetahui pengaruh permainan Rainbow Ball terhadap kemampuan numerasi anak usia 5-6 tahun di TK Dharma Wanita. populasi dalam penelitian ini anak-anak di TK Dharma Wanita. Sampel dalam Penelitian 12 anak TK A di TK Dharma Wanita, metode dalam penelitian kuantitatif dengan design one group pretest dan posttest, teknik analisis data menggunakan uji Wilcoxon test dengan Nilai signifikan 5% dengan N=12 maka nilai Ttabel adalah 14. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa semua subjek mengalami peningkatan yang dapat dilihat dari pencapaian aspek numerasi pada posttest. Sehingga dapat dilihat bahwa nilai Thitung = 0 dan Ttabel = 14, sehingga Thitung < Ttabel. Artinya, Ho diterima dan Ha ditolak. Dengan demikian disimpulkan media permainan Rainbow Ball memberikan pengaruh yang positif terhadap perkembangan numerasi anak usia 5-6 tahun di TK Dharma Wanita. Hal ini dapat dilihat dari aspek numerasi yang bertambah setelah bermain permainan Rainbow Ball selain itu, anak-anak juga belajar untuk mandiri dan berani maju ke depan untuk bermain permainan Rainbow Ball. Kata Kunci: Anak usia dini, Kemampuan Numerasi, Permainan Rainbow Ball.
Copyrights © 2024