Aset tetap merupakan komponen penting dalam laporan keuangan perusahaan. Untuk menghasilkan laporan keuangan yang andal dan relevan, diperlukan penerapan konsep akuntansi yang tepat, seperti konsep biaya historis. Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis penerapan konsep biaya historis dalam pengakuan dan pengukuran aset tetap pada PT Unilever Indonesia Tbk berdasarkan laporan keuangan konsolidasian tahun 2024. Metode penelitian yang digunakan adalah deskriptif kualitatif dengan teknik studi dokumentasi. Hasil analisis menunjukkan bahwa perusahaan telah menerapkan prinsip biaya historis sebagaimana diatur dalam PSAK 16, yaitu aset tetap dicatat berdasarkan biaya perolehan awal dan disajikan setelah dikurangi akumulasi penyusutan dan penurunan nilai. Temuan ini menunjukkan kesesuaian praktik perusahaan dengan prinsip akuntansi yang berlaku umum.
Copyrights © 2025