JCOSIS (Journal Computer Science and Information Systems)
Vol. 2 No. 1 (2025): Mei

Metode Elimination and Choice Translating Reality (ELECTRE) Pada Multi-Criteria Decision Making (MCDM) Untuk Pembelian Kendaraan Roda Empat

Hadiguna Setiawan (Universitas AMIKOM Yogyakarta)



Article Info

Publish Date
27 May 2025

Abstract

Tujuan : Penelitian ini bertujuan untuk mengimplementasikan metode Elimination and Choice Expressing Reality (ELECTRE) dalam sistem pendukung keputusan untuk mengevaluasi dan meranking alternatif kendaraan berdasarkan data dari Car Evaluation Dataset (UCI Machine Learning Repository) Metode/Design/Pendekatan: Metode ELECTRE dipilih karena kemampuannya untuk melakukan perbandingan berpasangan dan mengeliminasi alternatif berdasarkan dominasi (concordance) dan ketidaksesuaian (discordance). Hasil/Temuan: Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode ini mampu memberikan peringkat akhir secara objektif, di mana alternatif A5 memperoleh dominasi tertinggi sebesar 36,4%, diikuti oleh A3 dan A2. ELECTRE terbukti efektif untuk menangani konflik antar kriteria dan menghasilkan keputusan yang lebih realistis dibanding metode berbasis agregasi sederhana. Kebaharuan/Originalitas/Nilai: Penelitian ini membuktikan dengan menggunakan metode ELECTRE merupakan pendekatan yang tepat dalam evaluasi alternatif kompleks seperti pemilihan kendaraan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jcosis

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

This journal focuses on themes 1. Data Science 2. Information Technology 3. Science Technology 4. Electrical Engineering 5. Deep Learning 6. Machine Learning 7. Computer Vision 8. Image Processing JCOSIS (Journal of Computer Science and Information Systems) is a blind peer-review journal dedicated ...