Terapan teknologi di berbagai bidang sudah banyak dirasakan manfaatnya oleh masyarakat luas. Transformasi cara kerja manual menjadi berbasis pada otomatisasi cukup bermanfaat dalam efisiensi dan efektivitas kerja. Salah satu contoh yang sangat bermanfaat untuk menggantikan mekanisme kerja manual pada budidaya ternak ikan; khususnya dalam pemberian pakan ikan. Siklus pemberian pakan ikan harus terjaga dan berjalan dengan teratur untuk mencegah penyakit yang bisa membuat ikan lambat dalam tumbuh-kembang. Dan lebih utama lagi dengan pengawasan yang baik akan mencegah tindakan kriminal seperti sabotase dan pencurian pada kolam atau tambak ikan. Pada penelitian ini telah dilakukan implementasi sistem otomatisasi berbasis IoT untuk pengontrolan pemberian pakan ternak ikan. Mikrokontroler yang digunakan ESP-32 yang telah dilengkapi dengan chip teknologi WiFi (Wireless Fidelity) sehingga dapat dikoneksikan dengan jaringan publik telekomunikasi. Hasil pengujian menunjukkan periode pemberian pakan sebanyak tiga kali yakni: pagi, siang, dan malam telah berhasil diterapkan. Demikian juga pengontrolan terhadap cadangan pakan juga telah berhasil diimplementasikan sehingga saat cadangan pakan telah berkurang di bawah batas ambang yang ditentukan, dikirimkan notifikasi kepada peternak untuk melakukan pengisian-ulang pada wadah. Dan dapat disimpulkan berdasar hasil wawancara dengan peternak bahwa terapan IoT pada usaha budidaya ternak ikan cukup terbantukan dan sangat mendukung, dimana sebelumya pekerjaan harus dilakukan secara manual atau konvensional; namun setelah diterapkannya teknologi IoT, maka pekerjaan berjalan dengan efisien dan efektif.
Copyrights © 2024