Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan
Vol 2, No 1 (2025)

Determinan Nilai Perusahaan dengan Capital Adequacy Ratio (CAR) sebagai Variabel Intervening pada PT. Bank BNI

Santoso, Budi (Unknown)
Sasmiharti, Juni (Unknown)



Article Info

Publish Date
05 Jun 2025

Abstract

Setiap perusahaan tentu ingin memiliki nilai perusahaan di mata para investor di pasar saham, termasuk pada perusahaan yang berkecimpung di industri perbankan, seperti PT. Bank BNI. Untuk memiliki nilai perusahaan yang tinggi, tentu suatu perusahaan bank harus memperlihatkan kinerja keuangan seperti profitabilitas dan kecukupan modal. Bank dengan profitabilitas yang baik dan kecukupan modal yang memadai di mata para investor, diharapkan akan bisa menjadi faktor yang menentukan nilai perusahaan suatu bank. Untuk mengukur profitabilitas, suatu perusahaan bank bisa diukur dengan ukuran return on assets (ROA) dan net interest margin (NIM). Kemudian kecukupan modal diukur dengan ukuran capital adequacy ratio (CAR) dan nilai perusahaan diukur dengan ukuran price book to value (PBV) PT. Bank BNI. Penelitian ini bertujuan untuk menjawab pertanyaan apakah ROA dan NIM memiliki pengaruh terhadap nilai perusahaan PT. Bank BNI. Selain itu juga untuk mengetahui apakah rasio kecukupan modal (CAR) bisa mengintervensi pengaruh ROA dan NIM terhadap nilai perusahaan (PBV) PT. Bank BNI. Hasil penelitian menunjukan, variabel ROA dan NIM secara parsial berpengaruh terhadap nilai perusahaan (PBV). Temuan yang lain yaitu rasio kecukupan modal (CAR) ternyata tidak mampu mengintervensi pengaruh ROA dan NIM terhadap nilai perusahaan PT. Bank BNI

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkaap

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JKAAP (Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan) diterbitkan oleh Bagian Publikasi Universitas Gunadarma. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal JKAAP (Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan) menerbitkan artikel di bidang akuntansi yang ...