Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan
Vol 2, No 1 (2025)

Pengaruh Kinerja Keuangan Terhadap Harga Saham pada Sektor Transportasi dan Logistik yang Terdaftar di BEI

Ekastuti, Zaidatun (Unknown)
Sandra, Yulia (Unknown)
Sudarsono, Sudarsono (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jun 2025

Abstract

Harga saham adalah faktor penting yang menjadi pertimbangan utama bagi para investor dalam mengambil keputusan untuk berinvestasi di pasar modal. Perusahaan dengan kinerja keuangan yang baik dapat menarik minat investor untuk berinvestasi. Hal ini akan mengakibatkan permintaan saham perusahaan menjadi tinggi, sehingga harga saham juga akan meningkat. Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui dan menganalisis pengaruh kinerja keuangan yaitu Return On Equity (ROE), Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), dan Debt to Asset Ratio (DAR) terhadap harga saham di Sektor Transportasi dan Logistik yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia selama periode 2019-2023. Teknik sampling yang digunakan dalam penelitian ini adalah purposive sampling dengan jumlah sampel sebanyak 14 perusahaan. Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis regresi linear berganda dengan alat bantu SPSS 27. Hasil penelitian menunjukkan bahwa secara parsial Return On Equity (ROE), Current Ratio (CR), dan Debt to Asset Ratio (DAR) berpengaruh terhadap harga saham. Sedangkan Return On Asset (ROA) dan Debt to Equity Ratio (DER) tidak berpengaruh terhadap harga saham. Secara simultan Return On Equity (ROE), Return On Asset (ROA), Current Ratio (CR), Debt to Equity Ratio (DER), dan Debt to Asset Ratio (DAR) berpengaruh terhadap harga saham

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkaap

Publisher

Subject

Humanities Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal JKAAP (Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan) diterbitkan oleh Bagian Publikasi Universitas Gunadarma. Jurnal ini diterbitkan dua kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Jurnal JKAAP (Jurnal Kajian Akuntansi, Auditing dan Perpajakan) menerbitkan artikel di bidang akuntansi yang ...