J-Eltrik
Vol 5 No 1 (2023): Juli

Desain SVPW Minverter Sebagai Driver Motor Induksi Tiga Fasa Menggunakan ANFIS

Rhocky, Dimas (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2023

Abstract

Di dunia industri banyak digunakan motor induksi sebagai penggerak berbagai peralatan karena keunggulan yang dimiliki oleh motor induksi tersebut dalam hal harga, ukuran, berat, konstruksi, perawatan, dan efisiensi. Namun motor induksi ini lebih dipilih untuk sistem pengerak yang membutuhkan kecepatan putar yang konstan. Hal itu terjadi karena kontrol kecepatan pada motor induksi jauh lebih sulit dibandingkan pada motor DC. Untuk mengatasi permasalahan ini maka dikembangkan metode switching inverter untuk mengatasi kelemahan motor induksi. Untuk driver motor induksi dengan metode switching inverter itu sendiri masih memerlukan inverter untuk memberikan tegangan pada motor. Dalam penelitian ini akan diteliti penggunaan kontroler ANFIS pada inverter sebagai pengendali kecepatan motor induksi. Kontroler ANFIS digunakan sebagai rangkaian switching inverter, perancangan inverter ini berdasarkan metode inverter yang telah ada yaitu metode SVPWM. Inverter kontroler ANFIS yang dihasilkan kemudian disimulasikan pada motor induksi sehingga didapatkan suatu bentuk inverter yang dapat mengontrol kecepatan motor induksi dengan respon kecepatan terhadap waktu yang baik. Dari simulasi yang telah dilakukan telah didapatkan hasil yang bagus baik dari segi respon kecepatan rotor, arus stator, dan torsi pada motor induksi tiga fasa. Adapun hasil yang diperoleh yaitu error 0,16 % dibawah 5 rpm pada keadaan motor induksi tidak berbeban.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

je

Publisher

Subject

Computer Science & IT Control & Systems Engineering Electrical & Electronics Engineering

Description

J-Eltrik merupakan jurnal Teknik Elektro yang terbit secara berkala dua kali dalam setahun. Diterbitkan oleh Prodi Teknik Elektro, Fakultas Teknik dan Ilmu Kelautan, Universitas Hang Tuah Surabaya. Scope J-Eltrik tentang hasi riset dibidang Elektronika, Listrik (Elektro), Telekomunikasi, Komputer, ...