Anemia pada ibu hamil merupakan salah satu masalah kesehatan masyarakat yang serius di Indonesia, dengan preval_ensi mencapai 48,9% menurut RISKESDAS 2018. Kondisi ini dapat menimbulkan dampak buruk baik bagi ibu maupun janin, seperti keguguran, persalinan prematur, dan berat badan lahir rendah. Kegiatan Pengabdian Kepada Masyarakat (PKM) ini bertujuan untuk meningkatkan pengetahuan ibu hamil mengenai deteksi dini dan pencegahan anemia melalui edukasi dan pemberdayaan di Dusun II, Desa Sidodadi, Kecamatan Biru-Biru, Kabupaten Deli Serdang. Metode pelaksanaan kegiatan berupa penyuluhan langsung dengan pendekatan ceramah interaktif, diskusi, serta pemeriksaan tekanan darah peserta. Hasil kegiatan menunjukkan antusiasme dan partisipasi aktif dari 26 ibu hamil yang hadir. eval_uasi pasca-kegiatan memperlihatkan peningkatan pemahaman peserta mengenai pentingnya konsumsi zat besi, suplemen TTD, serta pemeriksaan hemoglobin secara berkala. Kesimpulannya, pemberdayaan melalui edukasi terbukti efektif dalam meningkatkan kesadaran ibu hamil terhadap bahaya anemia dan pentingnya pencegahan secara dini. Disarankan agar kegiatan serupa dilakukan secara berkelanjutan dengan dukungan lintas sektor.
Copyrights © 2025