Jurnal E-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar
Vol 5 No 1 (2025): Jurnal E-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar

Pengaruh Inovasi Produk dan Kualitas Layanan terhadap Peningkatan Penjualan melalui Kepuasan Pelanggan Sebagai Variabel Intervening Pada Pink Cafe

Whisnu Adiputra (Unknown)
Samsul Bahri (Unknown)



Article Info

Publish Date
22 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh inovasi produk dan kualitas layanan terhadap peningkatan penjualan, dengan kepuasan pelanggan sebagai variabel intervening. Penelitian menggunakan pendekatan kuantitatif eksplanatori dengan metode Structural Equation Modeling-Partial Least Square (SEM-PLS) melalui SmartPLS 3.0. Data dikumpulkan dari 100 responden melalui kuesioner berskala Likert. Hasil analisis menunjukkan bahwa kualitas layanan berpengaruh positif dan signifikan terhadap peningkatan penjualan (t = 2,707; p = 0,007) dan kepuasan pelanggan (t = 9,753; p = 0,000). Kepuasan pelanggan sendiri berpengaruh signifikan terhadap peningkatan penjualan (t = 9,753; p = 0,000). Sebaliknya, inovasi produk tidak memiliki pengaruh signifikan baik terhadap peningkatan penjualan (t = 0,961; p = 0,337) maupun terhadap kepuasan pelanggan (t = 0,588; p = 0,557). Mediasi kepuasan pelanggan hanya signifikan pada hubungan antara kualitas layanan dan peningkatan penjualan (t = 4,487; p = 0,000), namun tidak signifikan pada hubungan antara inovasi produk dan peningkatan penjualan (t = 0,574; p = 0,0574). Temuan ini menunjukkan bahwa peningkatan kualitas layanan merupakan strategi yang lebih efektif dibandingkan inovasi produk dalam meningkatkan kepuasan dan penjualan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

e-bussiness

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Humanities Computer Science & IT Economics, Econometrics & Finance Social Sciences

Description

Jurnal e-bussiness Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar adalah terbitan berkala ilmiah yang diterbitkan dua kali setahun (Juni dan Desember) oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian Masyarakat (LPPM) Institut Teknologi dan Bisnis Muhammadiyah Polewali Mandar (ITBM Polman) dengan ...