Sistem pengelolaan Key Performance Indicator (KPI) di PT. BPR Magga Jaya Utama sebelumnya dilakukan secara manual menggunakan Microsoft Excel. Proses ini sering menimbulkan berbagai permasalahan, seperti kurangnya efisiensi dalam melakukan pemrosesan data, tingginya potensi kesalahan dalam melakukan input data, serta lambatnya proses evaluasi dan pengambilan keputusan oleh pihak manajemen. Permasalahan ini juga berdampak pada keterlambatan penyusunan laporan kinerja dan sulitnya memantau pencapaian target secara akurat. Oleh karena itu, penelitian ini bertujuan untuk merancang dan membangun sistem informasi pengelolaan KPI berbasis website yang terintegrasi dan dapat diakses secara real-time oleh seluruh pihak yang berkepentingan. Metode pengembangan yang digunakan adalah metode Waterfall, yang terdiri dari tahapan analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian, dan pemeliharaan. Sistem dikembangkan menggunakan bahasa pemrograman PHP dengan framework Laravel, serta dilengkapi antarmuka yang ramah pengguna dan fitur visualisasi data untuk memudahkan pemantauan kinerja. Fitur utama sistem meliputi input data KPI oleh karyawan khusus, validasi dan verifikasi oleh kepala divisi, penyajian laporan performa karyawan dan divisi, serta riwayat perubahan data yang tercatat secara otomatis. Selain itu, sistem ini mendukung penyimpanan histori verifikasi, komentar, dan status evaluasi yang relevan dengan proses pengambilan keputusan. Hasil implementasi menunjukkan bahwa sistem ini mampu meningkatkan efisiensi pengelolaan data, mengurangi tingkat kesalahan input, mempercepat proses evaluasi, serta meningkatkan transparansi dan akuntabilitas internal. Dengan demikian, sistem ini dapat menjadi solusi digital yang efektif dan modern dalam mendukung manajemen kinerja secara menyeluruh di lingkungan PT. BPR Magga Jaya Utama.
Copyrights © 2025