Bisnis Net : Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Vol 8, No 1: JUNI 2025

STRATEGI KOPERASI MENGATASI KETERBATASAN PENDANAAN UNTUK BERSAING DENGAN PERUSAHAAN SWASTA: SYSTEMATIC LITERATURE REVIEW BERBASIS PRISMA

Zahra, Lira Septia (Unknown)
Kasih, Intan Cendra (Unknown)
Nababan, Heni Pratistha (Unknown)
Nuriansyah, Fazar (Unknown)



Article Info

Publish Date
26 May 2025

Abstract

Koperasi dalam proses perkembangannya menghadapi salah satu tantangan utama yaitu dalam aspek pendanaan yang membatasi daya saing dibandingkan dengan perusahaan swasta. Keterbatasan akses terhadap modal eksternal juga menghambat koperasi dalam melakukan kegiatannya berupa ekspansi, inovasi dan juga peningkatan pada kualitas pelayanan. Pada penelitian ini memiliki tujuan sebagai bentuk terhadap analisis strategi yang dapat diimplementasikan oleh koperasi guna mengatasi keterbatasan pendanaan agar tetap kompetitif. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah Systematic Literature Review (SLR) dengan menggunakan pendekatan PRISMA (Preferred Reporting Items of Systematic Review and Meta-Analyses). Hasil pada penelitian menunjukkan bahwa suatu koperasi dapat meningkatkan akses pendanaan melalui pemanfaatan Kredit Usaha Rakyat atau kerap dikenal sebagai KUR, penguatan pada sistem tata kelola keuangan, hingga pemanfaatan teknologi digital dalam kegiatan operasional juga pemasaran. Selain itu, peran kolaborasi strategi dengan beberapa kembaga keuangan hingga sektor swasta juga menjadi salah satu langkah yang efektif dalam memperoleh investasi dan juga modal tambahan. Digitalisasi dan juga inovasi menjadi kunci dalam meningkatkan daya saing koperasi di tengah perubahan pasar yang begitu dinamis. Dengan menerapkan strategi yang tepat dan juga efektif, suatu koperasi tentunya dapat berkembang secara berkelanjutan dan juga memberikan kontribusi yang lebih besar terhadap perekonomian nasional.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

bisnet

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Bisnisnet adalah Jurnal Ekonomi dan Bisnis yang ditertbitkan dan dikelola oleh Fakultas Ekonomi dan Bisnis Universitas Dharmawangsa (FEB UNDHAR). Jurnal ini diharapakan dapat menjadi alat informasi dan sosialisasi mengenai hasil-hasil penelitian yang mempunyai relevansi dengan : Manajemen Pemasaran ...