SISFOTENIKA
Vol 5, No 2 (2015): SISFOTENIKA

UJI PERFORMA SOFTWARE-BASED OPENFLOW SWITCH BERBASIS OPENWRT

Rikie Kartadie (Unknown)
Tommy Suryanto (STMIK Pontianak)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2015

Abstract

AbstrakPerkembangan pesat Software-Defined Network telah dirasakan oleh vendor vendor besar. HP, Google dan IBM, mulai merubah pola routing-switching pada network mereka dari pola routingswitching tradisional ke pola infrastruktur routing-switching Software-defined Network. Untuk melakukan eksperimen tentang OpenFlow, para peneliti sering kali harus menggunakan perangkat hardware/dedicated switch OpenFlow yang dikeluarkan oleh beberapa vendor dengan harga yang tinggi. Kenyataannya, software-based switch OpenFlow (selanjutnya dalam penelitian ini digunakan istilah Switch OF software-based) masih belum teruji performanya, sehingga masih belum dapat menjadi acuan/rekomendasi yang tepat untuk dapat menggantikan perangkat dedicated switch OpenFlow yang berharga tinggi. Penelitian ini menguji performa dari switch OF software-based dengan membandingkannya dengan dedicated OpenFlow switch yang dipresentasikan oleh mininet dan dengan switch none OF. Performa switch OF software-based dapat dikatakan baik dengan hasil gap rata-rata pada setiap pengujian menunjukkan angka yang tidak tinggi. Pada pengujian jitter dapat dikatakan sama. Pada pengujian throughput protokol TCP, switch OF software-based memberikan hasil yang rendah dibandingkan dengan pembandingnya. Pada pengujian throughput protokol UDP, bandwidth yang diperoleh nilai gap throughput bandwidth protokol UDP rata-rata switch OF software-based lebih tinggi dibandingkan switch non OF dan lebih rendah dibandingkan mininet. Switch OF software-based dapat digunakan untuk menggantikan dedicated openflow switch untuk mengimplementasikan SDN baik pada sekala menengah dan kampus.Kata kunci: switch OpenFlow software-based, Software-Defined Network, Uji performa

Copyrights © 2015






Journal Info

Abbrev

st

Publisher

Subject

Computer Science & IT

Description

Jurnal Ilmiah SISFOTENIKA diterbitkan oleh LPPM STMIK Pontianak dan IndoCEISS. Frekuensi Terbit Tengah Tahunan (2 kali dalam setahun, yaitu bulan Januari dan Juli). Topik yang akan dipublikasikan oleh jurnal SISFOTENIKA berhubungan dengan teknologi informasi, komunikasi dan komputer yang berbentuk ...