Jurnal Kacapuri : Jurnal Keilmuan Teknik Sipil
Vol 8, No 1 (2025): Vol 8, No 1 2025 JURNAL KACAPURI : JURNAL KEILMUAN TEKNIK SIPIL (Edisi Juni 2025

ANALISIS KORELASI PENCAMPURAN SEMEN PADA MATERIAL EX JALAN PONDOK JERUK KOTA BANJARBARU TERHADAP UJI KUAT TEKAN BEBAS

Yasruddin, Yasruddin (Unknown)
NAUFAL, ALIF ARYAPANDYA CAKRAWARDHANA (Unknown)



Article Info

Publish Date
20 Jun 2025

Abstract

Salah satu cara dalam melakukan perbaikan jalan terutama pada perkerasan jalan yaitu dengan memanfaatkan metode daur ulang (recycling) material atau dengan menggunakan metode CTRB yang akan menekan penggunaan material baru dan penghematan pada biaya konstruksi. CTRB adalah suatu teknologi stabilisasi pondasi perkerasan jalan lama yang dicampurkan dengan bahan aditif berupa semen. Penelitian ini bertujuan untuk mendapatkan korelasi antara kuat tekan bebas dengan kadar semen yang memenuhi persyaratan pedoman teknis. Sebelum melakukan analisis korelasi dan regresi dilakukan beberapa Uji Asumsi Klasik dengan uji normalitas, uji autokorelasi, uji multikolinearitas, dan uji heteroskedastisitas. Metode Stepwise merupakan salah satu metode yang dapat dijadikan alternatif dalam melakukan analisis regresi untuk memperoleh model yang memberikan kontribusi tinggi. Diperoleh benda uji dengan kadar semen yang memenuhi persyaratan yang telah ditetapkan dalam Pedoman Teknis Pd.T-08-2005-B yaitu pada benda uji dengan campuran kadar semen 3% terhadap berat campuran benda uji yang menghasilkan nilai rerata kuat tekan bebas sebesar 2,48 Mpa atau setara dengan 25,27 kg/cm2. Didapatkan persamaan hubungan y 7,6887x-4,387 dengan koefisien determinasi R2 0,9087. Model regresi terbaik yang didapatkan dengan menggunakan program SPSS yaitu y 1,204x - 0,106 dengan nilai koefisien determinasi R2 sebesar 0,909 atau 90,9% yang menunjukkan variabel bebas memberikan pengaruh sebesar 90,9% kepada variabel terikat dan sisanya dipengaruhi variabel lainnya. Koefisien korelasi yang didapatkan bernilai 1 (satu) yang memberikan interpretasi korelasi yang sangat kuat pada hubungan kadar semen dengan kuat tekan bebas.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jurnalkacapuri

Publisher

Subject

Civil Engineering, Building, Construction & Architecture Decision Sciences, Operations Research & Management Energy Environmental Science Materials Science & Nanotechnology

Description

JURNAL KACAPURI terbit 2 (dua) kali setahun pada bulan Juni dan Desember. Diterbitkan oleh Program Studi (S-1) Teknik Sipil Universitas Islam Kalimantan Muhammad Arsyad Al Banjari. Redaksi menerima sumbangan artikel ilmiah dari para peneliti, pendidikan dan pemerhati masalah-masalah atau scope and ...