JURNAL MULTIDISIPLIN ILMU AKADEMIK
Vol. 2 No. 4 (2025): Agustus

Penegakan Hukum Terhadap Pelaku Tindak Pidana Penembakan Anggota Kepolisian Di Arena Judi Sabung Ayam Waykanan Lampung

Dennish Rizkitanando Litelnoni (Unknown)
M Ananda Pramudya Yuda (Unknown)



Article Info

Publish Date
23 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji secara kritis peristiwa penembakan dalam penggerebekan sabung ayam di Way Kanan yang menimbulkan korban jiwa dan ketakutan sosial. Dengan pendekatan kualitatif deskriptif, data dikumpulkan melalui observasi lapangan, wawancara dengan warga, serta studi literatur dari jurnal, buku, dan laporan resmi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa penegakan hukum dilakukan secara represif, tanpa prosedur yang transparan dan akuntabel, sehingga menimbulkan trauma dan menurunnya kepercayaan masyarakat terhadap aparat. Selain itu, minimnya sosialisasi hukum dan tidak tersedianya alternatif kegiatan produktif mendorong masyarakat tetap terlibat dalam praktik sabung ayam. Penelitian ini menekankan pentingnya reformasi standar operasional aparat, pelatihan etika, serta pendekatan yang lebih humanis dan edukatif dalam menangani pelanggaran hukum. Penegakan hukum semestinya menjamin rasa aman, bukan sebaliknya menciptakan ketakutan. Kasus ini menjadi refleksi bahwa hukum harus dijalankan dengan mengedepankan keadilan, kemanusiaan, dan perlindungan hak asasi manusia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jmia

Publisher

Subject

Religion Humanities Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Medicine & Pharmacology Social Sciences

Description

JURNAL MULTIDISIPLIN ILMU AKADEMIK (JMIA) , ISSN: (cetak), ISSN: (online) adalah jurnal yang ditujukan untuk publikasi artikel ilmiah yang diterbitkan oleh CV. Kampus Akademik Publising . JURNAL MULTIDISIPLIN ILMU AKADEMIK merupakan platform publikasi jurnal Karya suatu hasil penelitian orisinil ...