JRIIN :Jurnal Riset Informatika dan Inovasi
Vol 3 No 3 (2025): JRIIN : Jurnal Riset Informatika dan Inovasi (INPRESS)

Sistem Perancangan Informasi Psikotes Dan IQ Berbasis Web Menggunakan Laravel Dengan Metode MVC Untuk SMP PGRI 35 Serpong

Patricia Zefanya, Kezia (Unknown)
Zakaria, Hadi (Unknown)
Raihan Amsyah, Rahmad (Unknown)
Shuja, Affan (Unknown)



Article Info

Publish Date
25 Jun 2025

Abstract

Proses penjurusan siswa di tingkat Sekolah Menengah Pertama (SMP) sering kali dihadapkan pada kendala minimnya pemahaman siswa terhadap potensi, minat, dan bakat mereka. SMP PGRI 35 Serpong menghadapi permasalahan serupa, di mana proses asesmen dan bimbingan karier masih bersifat konvensional dan kurang berbasis data. Untuk menjawab permasalahan tersebut, dirancang dan dibangun sistem informasi tes psikotes berbasis web dengan menggunakan framework Laravel dan metode arsitektur Model-View-Controller (MVC). Sistem ini memungkinkan pelaksanaan tes psikotes secara daring, pengolahan hasil secara otomatis, serta penyajian laporan dan rekomendasi penjurusan yang sederhana dan terstruktur. Pengembangan dilakukan menggunakan model Waterfall, melalui tahapan analisis kebutuhan, desain sistem, implementasi, pengujian, hingga pemeliharaan. Hasil akhir sistem memungkinkan pengguna (siswa dan guru BK) untuk melakukan asesmen psikologis yang lebih efektif dan efisien. Penerapan teknologi ini tidak hanya mendukung proses bimbingan karier di sekolah, tetapi juga menjadi solusi edukatif berbasis data dalam membantu siswa mengenali diri dan menentukan pilihan akademik secara mandiri.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jriin

Publisher

Subject

Computer Science & IT Decision Sciences, Operations Research & Management

Description

1. Komputasi Lunak, 2. Sistem Cerdas Terdistribusi, Manajemen Basis Data, dan Pengambilan Informasi, 3. Komputasi evolusioner dan komputasi DNA/seluler/molekuler, 4. Deteksi kesalahan, 5. Sistem Energi Hijau dan Terbarukan, 6. Antarmuka Manusia, 7. Interaksi Manusia-Komputer, 8. Hibrida dan ...