ANDIL Mulawarman Journal of Community Engagement
Vol. 2 No. 3 (2025): ANDIL Mulawarman J Comm Engag

Sosialisasi Perancangan Alat Deteksi Kekeruhan dan pH Air sebagai Solusi Pemantauan Kualitas Air di Dusun Lestari Jaya, Desa Sangkima

Avivah, Nur (Unknown)
Manik, Filipus (Unknown)
Ruswantomo (Unknown)
Ramadani, Devita (Unknown)
Fathony, Royhan (Unknown)
Meylinda, Selvy (Unknown)
Arabi, Amin (Unknown)
Fahrizal, Adnan (Unknown)



Article Info

Publish Date
01 Jul 2025

Abstract

Sumur merupakan sumber utama air bersih bagi masyarakat di Dusun Lestari Jaya, Desa Sangkima, Kabupaten Kutai Timur. Kualitas air di setiap sumur bervariasi, bergantung pada tingkat kekeruhan dan pH air. Program kerja Kelompok 2 KKN Bina Desa 2024 bertujuan merancang prototipe alat pendeteksi kekeruhan air yang dapat membantu masyarakat dalam mengukur kualitas air di sekitar mereka. Mengingat kompleksitas alat ini, sosialisasi dilakukan untuk memberikan pemahaman kepada masyarakat Dusun Lestari Jaya tentang cara kerja dan penggunaan alat tersebut. Metode yang digunakan adalah pemaparan dan demonstrasi alat secara langsung, dengan fokus pada fungsionalitas dan aplikasi alat. Sosialisasi ini diharapkan dapat meningkatkan kesadaran dan kemampuan masyarakat dalam memantau kualitas air, serta mendorong tindakan perbaikan jika diperlukan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

ANDIL

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Public Health Social Sciences Other

Description

ANDIL Mulawarman Journal of Community Engagement (ANDIL Mulawarman J Comm Engag) merupakan jurnal Pengabdian kepada Masyarakat (PkM) yang diterbitkan oleh Lembaga Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (LP2M) Universitas Mulawarman. Jurnal ini berisi tentang penerapan dan hilirisasi hasil-hasil ...