Jurnal Sains dan Seni ITS
Vol 13, No 1 (2024)

Keterhubungan Pengguna dalam Perancangan Ulang Stasiun Surabaya Pasar Turi

Rahmawati, Fatihalhusna Lina (Departemen Arsitektur Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)
Soemardiono, Bambang (Departemen Arsitektur Institut Teknologi Sepuluh Nopember Surabaya)



Article Info

Publish Date
22 Apr 2025

Abstract

Stasiun Surabaya Pasar Turi merupakan salah satu stasiun besar di Kota Surabaya yang aktif melayani penumpang hingga sekarang. Permasalahan yang ditemukan dalam stasiun adalah lonjakan mobilitas penumpang yang mengakibatkan sirkulasi dalam bangunan menjadi kurang teratur, serta dapat mengakibatkan kurangnya rasa keterhubungan pengguna dengan bangunan. Untuk menjawab permasalahan, perlu dilakukan redesain kembali area Stasiun Surabaya Pasar Turi. Konsep keterhubungan pengguna secara spasial dan visual juga ditambahkan ke dalam perancangan. Redesain menggunakan metode infill, yang merupakan penambahan bangunan baru dan mempertahankan bangunan lama yaitu bangunan peron kereta api agar kualitas ruang di dalamnya semakin optimal. Metode infill menghadirkan aspek sejarah yang telah lama hilang, sekaligus membantu pengguna untuk kembali merasakan keterhubungan dengan bangunan stasiun saat ini dengan menghadirkan ekspresi bangunan lama ke dalam bangunan redesain. Perancangan memberikan konsep rancangan stasiun baru yang lebih mempunyai keterhubungan dengan pengguna bangunan, menjadi stasiun yang optimal, sebuah ikon, menjadi sebuah area transportasi publik yang baik, serta lebih memperhatikan pengguna dan sejarah yang ada di dalamnya.

Copyrights © 2024