Poster adalah salah satu media komunikasi visual yang sangat efektif dalam meningkatkan kesadaran masyarakat terhadap berbagai isu sosial. Dalam konteks ini, karya poster dirancang dengan tujuan untuk membangkitkan kesadaran dan kepedulian masyarakat terhadap inklusivitas dan kesejahteraan penyandang disabilitas di seluruh dunia. Tema buta warna diangkat sebagai fokus utama dalam perancangan poster ini untuk menyoroti pentingnya representasi visual yang inklusif serta mendorong pemahaman masyarakat terhadap tantangan yang dihadapi oleh pengidap buta warna. Konsep visual dalam poster ini dirancang tidak hanya sebagai media edukasi tetapi juga sebagai alat untuk menginspirasi empati sosial. Poster yang dihasilkan dari proses kreatif ini kemudian diikutsertakan dalam Bolu International Poster Design Competition, sebuah ajang bergengsi yang diselenggarakan oleh Universitas Bolu Abant Izzet Baysal, Turki. Kompetisi ini dipilih karena memiliki reputasi sebagai platform internasional yang menyoroti isu-isu sosial global, selaras dengan 17 Tujuan Pembangunan Berkelanjutan (SDGs) yang telah disepakati oleh PBB. Dalam proses perancangan, metode design thinking diterapkan untuk menghasilkan solusi desain yang efektif dan relevan. Hasil akhir dari proses ini adalah sebuah poster yang tidak hanya menyampaikan pesan inklusivitas tetapi juga menekankan pentingnya kesadaran sosial dalam kehidupan bermasyarakat. Poster ini diharapkan mampu memotivasi individu untuk lebih peduli dan bertindak nyata dalam mendukung kesetaraan dan inklusivitas di berbagai aspek kehidupan.
Copyrights © 2025