Jurnal Ekobismen
Vol 5, No 2 (2025): Juni 2025

Pengaruh Transparansi dan Akuntabilitas Terhadap Pengelolaan Dana Gampong ( Studi Kasus Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar )

Safitri, Ilya (Unknown)
Agustina, Agustina (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Abstrak Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh transparansi dan akuntabilitas terhadap pengelolaan dana Gampong Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah pendekatan kuantitatif dengan jenis penelitian aosiatif kausal. Jumlah sampel dalam penelitian ini terdiri dari 48 responden terdiri dari aparatur Gampong di Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar. Sumber data yabg digunakan adalah data primer yang berupa kuesioner. Teknik pengumpulan data dengan menyebarkan kuesioner pada seluruh responden. Teknik analisis data terdiri dari pengujian instrumen (uji validitas dan reliabilitas), uji asumsi klasik (uji normalitas, homogenitas, multikolinearitas, dan autokorelasi) dan uji hipotesis (uji t dan uji F). Hasil dan kesimpulan penelitian menunjukkan bahwa terdapat pengaruh yang positif dan signifikan secara parsial dan simultan antara transparansi dan akuntabilitas terhadap pengelolaan dana Gampong Kecamatan Baitussalam Kabupaten Aceh Besar.Kata Kunci: Transparansi, Akuntabilitas dan Pengelolaan DanaAbstract This study aims to determine the effect of transparency and accountability on the management of Gampong funds in Baitussalam District, Aceh Besar Regency. The method used in this research is a quantitative approach with a causal associative research type. The sample size in this study consists of 48 respondents, comprising Gampong officials in Baitussalam District, Aceh Besar Regency. The data source used is primary data in the form of a questionnaire. The data collection technique involves distributing questionnaires to all respondents. The data analysis techniques include instrument testing (validity and reliability tests), classical assumption testing (normality, homogeneity, multicollinearity, and autocorrelation tests), and hypothesis testing (t-test and F-test). The results and conclusions of the study indicate that there is a positive and significant effect, both partially and simultaneously, between transparency and accountability on the management of Gampong funds in Baitussalam District, Aceh Besar Regency. Keywords: Transparency, Accountability and Fund Management

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

JEko

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Jurnal Ekobismen Fakultas Ekonomi Universitas Jabal Ghafur merupakan jurnal 6 (enam) bulanan yang menyajikan 5 (Lima) tulisan tentang Ekonomi, Bisnis, Manajemen dan Akuntansi, Jurnal Ekobismen bertujuan untuk menyebarluaskan hasil penelitian di bidang ekonomi, bisnis, manajemen, dan Akuntansi kepada ...