Penelitian ini bertujuan untuk merancang Sistem Pendukung Keputusan (SPK) berbasis Android yang dapat membantu proses seleksi siswa kelas unggulan dengan lebih objektif dan efisien menggunakan kombinasi metode Analytical Hierarchy Process (AHP) dan Profile Matching (PM). Metode AHP digunakan untuk menentukan bobot kriteria pemilihan melalui perbandingan berpasangan, sementara metode PM digunakan untuk mengevaluasi kesesuaian profil siswa dengan standar yang telah ditetapkan. Penelitian ini menggunakan dataset yang mencakup parameter seperti nilai tes, nilai rapor, prestasi, absensi, dan sikap untuk mendukung analisis seleksi. Hasil penelitian menunjukkan bahwa metode Profile Matching digunakan untuk menyaring alternatif berdasarkan profil ideal, dan metode Analytical Hierarchy Process kemudian digunakan untuk menghitung bobot prioritas serta melakukan perankingan. Hasil analisis menunjukkan bahwa alternatif dengan kode A7 memiliki nilai tertinggi sebesar 81,91 diikuti oleh A9 dengan 78,547 dan A8 dengan 75,392. Diharapkan dengan adanya sistem berbasis Android ini, proses seleksi siswa kelas unggulan di sekolah dapat berjalan lebih efisien dan objektif, serta mengurangi bias dalam pemilihan siswa. Dengan demikian, sistem ini mampu mendukung pengambilan keputusan yang lebih akurat dan berbasis data dalam proses seleksi siswa kelas unggulan.
Copyrights © 2025