Postpartum dengan sectio caesarea mempunyai masalah seringnya mengalami rasa nyeri dan takut apabila jahitan lepas saat bergerak karena dilakukan pembedahan dengan cara membuka dinding abdomen dan dinding uterus. Hal tersebut akan berdampak pada pemenuhan kebutuhan activity daily living ibu. Tujuan dari penelitian ini adalah mendeskripsikan kebutuhan activity daily living pada ibu postpartum sectio caesarea. Metode yang digunakan dalam penelitian ini adalah kualitatif deskriptif dengan studi kasus menggunakan teknik wawancara dan observasi dalam pengambilan data dengan instrumen yang telah disiapkan sebelumnya. Sasaran penelitian ini adalah dua ibu postpartum sectio caesarea. Hasil penelitian menunjukkan adanya peningkatan activity daily living pada subyek 1 dan 2 bahwa hari pertama post sectio caesarea masih membutuhkan bantuan untuk melakukan aktivitas, hari kedua mampu makan dan berpakaian secara mandiri, lalu pada hari ketiga subyek 1 mampu melakukan eliminasi dan personal hygiene di kamar mandi secara mandiri sedangkan subyek 2 dengan didampingi oleh keluarganya. Kesimpulan penelitian bahwa pemenuhan kebutuhan activity daily living (ADL) pada ibu postpartum sectio caesarea dapat ditingkatkan melalui penerapan mobilisasi dini, yang terbukti membantu mencegah kekakuan otot, mengurangi nyeri, melancarkan sirkulasi darah, serta mempercepat proses pemulihan sehingga ibu menjadi lebih kuat dan mandiri dalam melakukan aktivitas sehari-hari.
Copyrights © 2025