Jurnal Kesehatan Tambusai
Vol. 6 No. 2 (2025): JUNI 2025

RELAKSASI OTOT PROGRESIF DENGAN MUSIK KLASIK TERHADAP KECEMASAN MASYARAKAT PASCA BENCANA BANJIR

Sirait, Clarissa Triana (Unknown)
Gultom, Agustina Boru (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2025

Abstract

Kota Medan merupakan daerah rawan bencana banjir, dan salah satu kecamatan yang rawan  banjir adalah Kecamatan Medan Tuntungan. Peirumahan Dei Flamboyan  berada di Kecamatan Medan Tuntungan Kota Meidan peirnah meingalamii beincana banjiir dan menimbulkan kecemasan pada warganya. Produktivitas masyarakat berdampak  negatif bila masyarakat mengalami peningkatan kecemasan, Peningkatan kecemasan dapat terjadi apabila masyarakat kurang mampu mengelola kecemasan yang dialami.  Salah satu upaya yang bisa ditawarkan adalah teknik relaksasi otot progresif dengan musik klasik. Tujuan dari penelitian ini adalah untuk menganalisis pengaruh relaksasi otot progresif dengan musik klasik terhadap kecemasan masyarakat yang pernah mengalami bencana banjir di Perumahan De Flamboyan Medan. Jenis penelitian kuantitatif, menggunakam desain penelitian  quasi eksperimen dengan kelompok kontrol. Sampel sebanyak 40 responden terdiri 20 kelompok perlakuan, 20 kelompok kontrol, dengan teknik pengambilan sampel purposive sampling.  Pengumpulan data menggunakan kuesioner Hamilton Anxiety Rating Scale (HARS). Analisis menggunakan uji paired simple t test pada α < 0.05. Hasil penelitian menunjukkan  nilai p value pada kelompok perlakuan sebesar 0.0001 dan pada kelompok kontrol sebesar 0.111.  Dapat disimpulkan bahwa  teknik relaksasi otot progresif dengan musik klasik dapat membantu menurunkan tingkat kecemasan pada masyarakat pasca bencana banjir.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jkt

Publisher

Subject

Dentistry Health Professions Medicine & Pharmacology Nursing Public Health

Description

JURNAL KESEHATAN TAMBUSAI Adalah jurnal yang mempublikasikan hasil penelitian kesehatan yang terintegrasi dengan bidang kesehatan Jurnal ini berguna bagi tenaga kesehatan di dinas kesehatan, puskesmas, rumah sakit, mahasiswa kesehatan, tenaga pengajar bidang kesehatan lainnya pada umumnya. Jurnal ...