el-Jizya: Jurnal Ekonomi Islam
Vol. 13 No. 1 (2025): el-Jizya : Jurnal Ekonomi Islam

Development of Islamic Finansial System Based on Islamic Economic Principles: Case Study of BMT Hayam Wuruk Yogyakarta

Maranti, Safika (Unknown)
Jalil, Nurhidayati Kasrul (Unknown)



Article Info

Publish Date
17 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengeksplorasi penerapan sistem keuangan syariah berdasarkan prinsip-prinsip ekonomi Islam pada BMT Hayam Wuruk Yogyakarta. Penelitian ini dilakukan selama satu periode kepengurusan dengan pendekatan metode kualitatif. Fokus utama dari penelitian ini adalah memaparkan bagaimana BMT Hayam Wuruk melaksanakan kegiatan operasionalnya dengan prinsip ekonomi islam serta bagaimana hal tersebut mempengaruhi pengembangan sistem keuangan syariahnya. Hasil penelitian ini menunjukkan bahwa BMT Hayam Wuruk telah menerapkan prinsip-prinsip syariah dalam kegiatan operasionalnya seperti pengunaan sistem bagi hasil. Pengelolaan dana pada BMT Hayam Wuruk dilakukan secara transparan, akuntabel mudah diakses oleh anggota. Dana tersebut dikelola untuk kegiatan-kegiatan yang sesuai dengan prinsip-prinsip syariah Islam melalui bidang-bidang yang terdapat pada BMT Hayam Wuruk. Pengembangan sistem keuangan syariah pada BMT Hayam Wuruk juga menggunakan produk-produk keuangan syariah yang inovatif seperti Simpanan Mudharabah Deposito syariah dan pembiayaan syariah. Hal tersebut tercermin dalam Laporan Neraca dalam RAT (Rapat Anggota Tahunan) BMT Hayam Wuruk Yogyakarta yang menunjukkan komitmen dalam menerpakan dan mengembangkan prinsip-prinsip Islam dalam pengelolaan sistem keuangannya.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

eljizya

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

el-Jizya: Jurnal Ekonomi Islam is a scientific journal published by Faculty of Economic and Islamic Bussiness UIN Prof. K.H. Saifuddin Zuhri Purwokerto. First printed edition was published in 2013, and since 2017 it has been published in online version. El-Jizya focuses on the study of Islamic ...