Famili Fabaceae merupakan tumbuhan polong-polongan yang merupakan famili tumbuhan terbesar ketiga setelah Asteraceae dan Orchidaceae yang mudah ditemukan di lingkungan dataran rendah. Taman Nasional Baluran, Jawa Timur, telah ditemukan berbagai spesies dari famili fabaceae, namun nilai indeks keanekaragamannya masih belum teridentifikasi pada kawasan hutan musiman. Tujuan penelitian ini adalah untuk mengetahui keanekaragaman tumbuhan famili fabaceae yang terdapat di kawasan hutan musim Taman Nasional Baluran, Jawa Timur. Teknik pengumpulan data ini menggunakan metode roaming atau eksplorasi dengan berjalan kaki langsung melewati area yang akan diteliti. Hasil penelitian diperoleh 18 jenis tumbuhan dalam famili Fabaceae dengan berbagai subfamili. Nilai indeks keanekaragaman tumbuhan famili fabaceae di kawasan hutan musim Baluran sebesar 2,542 termasuk dalam kategori sedang, yang menunjukkan bahwa kondisi ekosistem kawasan tersebut cukup stabil.
                        
                        
                        
                        
                            
                                Copyrights © 2025