Perkembangan teknologi informasi pada saat ini sangat berpengaruh terhadap promosi pariwasata, khususnya di bidang Agrowisata. Digital marketing merupakan suatu kegiatan promosi dan pencarian pasar melalui media digital secara online dengan memanfaatkan website dan media sosial. Peran digital marketing sangat penting, selain dapat menjangkau masyarakat secara luas juga efektif dan murah dalam memperkenalkan agrowisata dari skala kelompok tani hingga investasi besar kepada masyarakat luas. Dengan menjalankan digital marketing, pengelola agrowisata berharap dapat mempengaruhi pemahaman tehadap modal intelektual dan persepsi kualitas produk serta layanan yang pada akhirnya dapat mempengaruhi konsumen untuk berkunjung ke lokasi agrowisata.Sehingga penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh digital marketing terhadap keputusan pelanggan pada agrowisata yang ada di Jawa Timur dengan modal intelektual dan persepsi kualitas sebagai variabel mediasi. Berdasarkan hasil analisis SEM dengan pendekatan WarpPLS didapatkan hasil bahwa variabel digital marketing berpengaruh signifikan terhadap keputusan pelanggan agrowisata di Jawa Timur dengan modal intelektual dan persepsi kualitas sebagai variabel mediasi. Secara parsial hasil penelitian menunjukkan juga bahwa variabel digital marketing memiliki pengaruh highly significant terhadap intellegence capital, variabel digital marketing memiliki pengaruh highly significant terhadap perceived quality, variabel digital marketing memiliki pengaruh highly significant terhadap keputusan berkunjung. Untuk variabel intellegence capital memiliki pengaruh weakly significant terhadap keputusan berkunjung, sedangkan variabel perceived quality terhadap agrowisata memiliki pengaruh highly significant terhadap keputusan berkunjung.
Copyrights © 2025