Beleid : Journal of Administrative Law and Public Policy
Vol 3, No 1 (2025): The Role and Authority of Institutions in Law Enforcement and Environmental Mana

Analisis Deforestasi dan Degradasi Terhadap Lingkungan Hidup

Ramadhan, Laksana Putra (Universitas Sultan Ageng Tirtayasa)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Deforestasi dan degradasi hutan adalah masalah lingkungan penting di Indonesia yang menyebabkan pencemaran, kehilangan keanekaragaman hayati, dan dampak buruk terhadap iklim. Dalam artikel ini, dampak dari deforestasi dan degradasi lingkungan hidup ditinjau dari Undang-Undang Nomor 32 Tahun 2009 tentang Perlindungan dan Pengelolaan Lingkungan Hidup. Studi ini menunjukkan bahwa metode pengelolaan sumber daya alam yang tidak berkelanjutan, seperti pembangunan pemukiman dan perkebunan kelapa sawit di atas lahan hutan, mengakibatkan kualitas tanah yang lebih buruk dan emisi gas rumah kaca yang lebih tinggi.” Studi ini merekomendasikan perlunya penguatan penegakan hukum, peningkatan kesadaran publik, dan kolaborasi antara pemerintah, masyarakat sipil, dan sektor swasta untuk menciptakan kebijakan yang lebih efektif dalam mengatasi deforestasi dan degradasi. Hanya melalui pendekatan yang komprehensif dan kolaboratif, keberlanjutan lingkungan hidup dapat terjaga, serta potensi sumber daya alam Indonesia dapat dimanfaatkan secara berkelanjutan untuk generasi mendatang. Dengan demikian, artikel ini berkontribusi pada pemahaman tentang bagaimana deforestasi dan degradasi di Indonesia, bagaimana dampak dari deforstasi dan degradasi serta Upaya apa saja yang harus dilakukan untuk menjaga kelestarian hutan Indonesia.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

beleid

Publisher

Subject

Humanities Environmental Science Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Beleid Journal is a journal published by the Faculty of Law, Sultan Ageng Tirtayasa University which aims to be a source and place to present the results of research on state administrative law and public policy. This journal is published twice a year (May and November) with open access. The Beleid ...