JUTEKIN (Jurnal Manajemen Informatika)
Vol 11, No 2 (2023): JUTEKIN

RANCANG BANGUN SISTEM INFORMASI PENGOLAHAN NILAI RAPOT KTSP PADA SMP NEGERI 1 SINDANGKASIH

Sugandi, Indriyani Agustin (Unknown)
Durahman, Nanang (Unknown)



Article Info

Publish Date
02 Jan 2024

Abstract

SMP Negeri 1 Sindangkasih merupakan salah satu sekolah dasar di kabupaten Ciamis.  Setiap siswa di sekolah tersebut akan mendapatkan raport setelah uts selesai, setelah uas dan ketika akan kenaikan kelas. Guru-guru pada sekolah tersebut akan mengolah nilai untuk setiap siswa. Nilai-nilai tersebut ditulis pada raport yang akan diberikan kepada setiap siswa.. Pengolahan nilai pada SMP Negeri 1 Sindangkasih masih menggunakan cara yang manual. Terdapat kekurangan yang terjadi diantaranya waktu yang tidak efisien karena harus ditulis secara manual, Selain itu sering terjadinya kesalahan penulisan. Dibutuhkan suatu sistem yang terkomputerisasi agar memudahkan pembuatan dan pengolahan nilai raport dan pengelolaan nilai tersebut menjadi lebih efektif dan efisien Dalam pengembangan perangkat lunak yang digunakan menggunakan metode waterfall, dimana langkah-langkahnya yaitu analisis kebutuhan, perancangan sistem dan perangkat lunak, implementasi dan pengujian unit. Sedangkan untuk teknik pengumpulan data dilakukan tahapan wawancara, observasi dan studi pustaka. Dengan adanya sistem informasi pengolahan nilai raport ktsp siswa maka diharapkan Membantu dalam proses pengolahan nilai raport, Mengefektifkan waktu dalam pembuatan raport siswa, Membuat data menjadi lebih akurat.                           Kata Kunci: Raport, Sistem Informasi, Sistem Informasi Pengolahan Nilai Raport.

Copyrights © 2023






Journal Info

Abbrev

jutekin

Publisher

Subject

Computer Science & IT Engineering

Description

Jurnal JUTEKIN ISSN : 2541-6375 (Online) PSSN : 2338-1477 (Cetak) di http://jurnal.stmik-dci.ac.id/index.php/jutekin) adalah peer-reviewed journal yang mempublikasikan artikel-artikel ilmiah dari berbagai disiplin ilmu Teknik Informatika. Artikel-artikel yang dipublikasikan di Jurnal JUTEKIN ...