Pembelajaran daring selama pandemi Covid-19 memberikan dampak terhadap motivasi belajar mahasiswa. Penelitian ini bertujuan untuk menyelidiki penggunaan aplikasi e-learning dan dampaknya terhadap motivasi belajar mahasiswa di Program Studi Akuntansi Politeknik Negeri Medan. Hasil uji prototype menunjukkan bahwa terjadi peningkatan motivasi belajar saat mahasiswa menggunakan aplikasi e-learning mata kuliah Manajemen Keuangan. Dari hasil pengujian terhadap 33 (tiga puluh tiga) mahasiswa, terlihat bahwa sebanyak 21 (dua puluh satu) mahasiswa dapat menyelesaikan ujian yang terdiri dari 3 (tiga) soal dan dinyatakan kompeten.
Copyrights © 2025