MERDEKA: Jurnal Ilmiah Multidisiplin
Vol. 2 No. 6 (2025): Agustus

Integrasi Sejarah Masuknya Islam ke Nusantara dalam Pembelajaran Pendidikan Agama Islam: Kajian Studi Literatur

Mei Nuri Hafidha Sari (Unknown)
Siti Aminah W Tukan (Unknown)
Faelasup (Unknown)



Article Info

Publish Date
09 Jun 2025

Abstract

Integrasi sejarah masuknya Islam ke Nusantara dalam pembelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) merupakan pendekatan yang penting untuk memperkuat pemahaman keagamaan dan identitas kultural peserta didik. Sejarah Islam di Indonesia sarat akan nilai dakwah, akulturasi budaya, dan pendidikan karakter, yang jika diintegrasikan dalam pembelajaran dapat memperkaya materi ajar serta menanamkan nilai-nilai moderasi beragama. Artikel ini bertujuan untuk mengkaji sejauh mana integrasi sejarah Islam ke dalam pembelajaran PAI dapat mendukung penguatan kompetensi spiritual, sosial, dan kebangsaan peserta didik. Metode yang digunakan adalah studi literatur terhadap karya-karya akademik yang relevan. Hasil kajian menunjukkan bahwa integrasi sejarah Islam ke dalam pembelajaran PAI tidak hanya memperluas wawasan siswa tentang sejarah peradaban Islam di Indonesia, tetapi juga menanamkan nilai toleransi, kebhinekaan, dan semangat kebangsaan.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

merdeka

Publisher

Subject

Other

Description

MERDEKA: Jurnal Ilmiah Multidisiplin Jurnal ini merupakan jurnal ilmiah multidisiplin yang bersifat peer-review dan terbuka. Jurnal ini terbit 6 kali dalam setahun yaitu pada bulan Februari, April, Juni, Agustus, Oktober dan Desember. Fokus dan ruang lingkupnya meliputi: Ilmu Sosial, Humaniora, ...