Jurnal At-Tatbiq: Jurnal Ahwal al-Syakhsiyyah
Vol 10 No 1 (2025): Konstruksi Hukum Islam dan Hukum Positif dalam Isu Keluarga: Antara Normatifitas

Regulasi Hukum Positif tentang Poligami dalam Teori Keadilan Aristoteles

Pribadi, Rinrin Warisni (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 May 2025

Abstract

Artikel ini membahas regulasi poligami dalam hukum Indonesia dengan menggunakan perspektif teori keadilan Aristoteles, khususnya mengenai keadilan distributif dan korektif. Melalui pendekatan yuridis normatif dan telaah filosofis, artikel ini menyoroti ketimpangan dalam pelaksanaan poligami, di mana hak-hak perempuan seringkali terabaikan meskipun telah diatur dalam Undang-Undang Perkawinan. Teori keadilan Aristoteles digunakan sebagai landasan untuk mengevaluasi apakah praktik poligami yang diizinkan melalui proses hukum benar-benar mencerminkan keadilan substantif. Hasil analisis menunjukkan bahwa regulasi poligami di Indonesia masih bersifat formal dan kurang mempertimbangkan aspek keadilan bagi semua pihak, terutama istri dan anak. Oleh karena itu, artikel ini merekomendasikan perlunya peninjauan kembali terhadap aturan poligami agar lebih berorientasi pada keadilan yang proporsional sesuai pemikiran Aristoteles.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

Attatbiq

Publisher

Subject

Religion Law, Crime, Criminology & Criminal Justice

Description

At-Tatbiq: Jurnal Ahwal al-Syakhsiyyah (JAS) is an informative media which aims to place publications and share information in the field of Islamic Family Law, Islam and gender discourse, and legal drafting of Islamic civil ...