Penelitian ini bertujuan untuk mengetahui pengaruh motivasi kerja dan disiplin kerja terhadap kinerja karyawan Perum Damri Cabang Lampung. Jenis penelitian ini adalah kuantitatif dengan menggunakan data primer dan sekunder, populasi dalam penelitian ini adalah seluruh karyawan Perum Damri Cabang Lampung berjumlah 234 karyawan, dan sampel dalam penelitian ini berjumlah 70 responden diperoleh menggunakan metode sample random sampling dengan teknik pengumpulan data menggunakan kuesioner. Analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu dengan uji validitas, uji reliabilitas, regresi linier berganda dan hipotesis. Model diuji menggunakan SPSS versi 24. Hasil penelitian menunjukkan bahwa motivasi kerja secara parsial be rpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung > ttabel (4,310 > 1,996). Disiplin kerja secara parsial berpengaruh positif signifikan terhadap kinerja karyawan dengan nilai thitung>ttabel (11,220 > 1,996). Motivasi kerja dan disiplin kerja berpengaruh secara silmultan terhadap kinerja karyawan dengan nilai Fhitung > Ftabel (137,884> 3,13). Nilai Koefisien Determinasi R Square dalam penelitian ini adalah 0,799 yang dimana variabel motivasi kerja dan disiplin kerja mempengaruhi kinerja karyawan sebesar 79,9%, sedangkan sisanya dipengaruhi oleh faktor lain.
Copyrights © 2025