ECONOMIST: Jurnal Ekonomi dan Bisnis
Vol. 1 No. 4 (2024): Oktober 2024

ANALISIS PENGARUH NILAI TUKAR (KURS) DOLLAR AS (USD), INFLASI, TINGKAT SUKU BUNGA SBI DAN INDEKS DOW JONES TERHADAP INDEKS HARGA SAHAM GABUNGAN (IHSG) DI BURSA EFEK INDONESIA

Marganda Bako, Seven (Unknown)
Abdullah, Abdullah (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Oct 2024

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh Nilai Tukar (Kurs) Dollar AS (USD), Inflasi, Tingkat Suku Bunga SBI, dan Indeks Dow Jones Terhadap Indeks Harga Saham Gabungan (IHSG) di Bursa Efek Indonesia. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data sekunder yang diperoleh dari data harian dan bulanan yang dipublikasikan oleh Bank Indonesia dan Bursa Efek Indonesia. Metode analisis yang digunakan pada penelitian ini adalah regresi berganda. Dari hasil uji hipotesis secara simultan (uji F) menunjukkan bahwa Nilai Tukar (Kurs), Inflasi, Tingkat Suku Bunga SBI, dan indeks Dow Jones secara simultan mempengaruhi pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia selama periode 2010-2013. Berdasarkan hasil uji hipotesi secara parsial (uji t), Nilai Tukar (Kurs) dan Tingkat Suku Bunga SBI berpengaruh negatif dan signifikan terhadap pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia. Inflasi berpengaruh positif namun tidak signifikan terhadap pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia. Sedangkan indeks Dow Jones berpengaruh positif dan signifikan terhadap pergerakan IHSG di Bursa Efek Indonesia selam periode 2010-2013. Nilai R2 dalam model analisis regresi berganda adalah 90.1%. Hal ini menunjukkan bahwa variabel Nilai Tukar (Kurs), Inflasi, Tingkat Suku Bunga SBI, dan indeks Dow Jones mampu menjelaskan pergerakan Indeks Harga Saham Gabungan di Bursa Efek Indonesia selama periode 2010-2013 sebesar 90.1% dan sisanya 9.9% dijelaskan oleh factor lain diluar variabel penelitian.  

Copyrights © 2024






Journal Info

Abbrev

economist

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

ECONOMIST: Jurnal Ekonomi dan Bisnis bertujuan untuk menerbitkan penelitian berkualitas tinggi di bidang ekonomi dan studi bisnis. Jurnal ini berfungsi sebagai platform bagi akademisi, peneliti, praktisi, dan mahasiswa untuk bertukar ide dan temuan yang berkontribusi pada kemajuan pengetahuan dalam ...