Sense : Journal of Film and Television Studies
Vol 8, No 1 (2025)

Wacana Bahaya Deifikasi Karakter Lisan-Al Gaib dalam Film Dune: Part Two

Dewandaru, Richardus Krisna (Unknown)



Article Info

Publish Date
28 May 2025

Abstract

Film adalah salah satu teks bahasa yang memiliki kekuatan untuk mengkonstruksi realitas sosial. Unsur naratif, dialog, dan pengembangan karakternya kerap kali memunculkan wacana tertentu di masyarakat. Pada film “Dune: Part Two” (2024), pengembangan karakter Paul Atreides memperlihatkan adanya wacana deifikasi atau pendewaan tokoh politik yang akhirnya menimbulkan problematika tersendiri di masyarakat. Menggunakan analisis wacana kritis Norman Fairclough, peneliti berupaya untuk membongkar wacana dibalik kisah naiknya Paul Atreides pada tampuk kekuasaan dan bagaimana film ini menimbulkan makna di masyarakat tentang bahaya deifikasi dalam budaya politik. Hasil temuan pada penelitian ini menunjukkan bahwa dialog dan skenario dalam film berperan penting untuk memunculkan wacana deifikasi, yang kemudian menjadi dasar reflektif bagi kehidupan sosial politik di masyarakat yang terpolarisasi. Situasi politik dewasa ini di mana kultus dan fanatisme tokoh politik kian meningkat juga turut memengaruhi bagaimana adaptasi novel Dune terbaru ini disajikan. 

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

sense

Publisher

Subject

Arts Humanities Languange, Linguistic, Communication & Media Social Sciences Other

Description

Sense: Journal of Film and Television Studies is published twice a year (Juni and December) issued by the Faculty of Art and Record Media, Institut Seni Indonesia Yogyakarta. Sense provides open access to the public to read abstracts and complete papers. Sense focuses on Television and Film studies. ...