ABSTRAK Ibu adalah orang terdekat tempat anak belajar untuk tumbuh dan berkembang. Pengetahuanmerupakan hasil tahu dan terjadi setelah orang mengadakan penginderaan terhadap sesuatu objektertentu. Pengetahuan orang tua dalam tumbuh kembang akan mempengaruhi kepada proses tumbuhkembang balita. Tujuan umum penelitian ini adalah mendiskriptifkan tingkat pengetahuan ibu tentangtumbuh kembang balita usia 1- 2 tahun di Posyandu Padi desa Sambirejo. Desain penelitian yang digunakan adalah desain deskriptif dengan variabel tunggal yaitupengetahuan ibu tentang tumbuh kembang balita usia 1 - 2 tahun. Populasi pada penelitian ini adalahseluruh ibu yang membawa anaknya usia 1 - 2 tahun datang ke posyandu dengan menggunakan tehniktotal sampling. Hasil penelitian ini menunjukan bahwa pengetahuan ibu tentang tumbuh kembang balita usia 1sampai 2 tahun adalah kurang 53 % (8 responden), cukup 27% (4 responden), baik 20% (3 responden). Pengetahuan ibu yang paling banyak adalah 53 % kurang, oleh karena itu untuk meningkatkanpengetahuan ibu yang masih kurang peran perawat perlu memberikan penyuluhan atau konselingtentang tumbuh kembang balita. Kata kunci : Pengetahuan ibu, tumbuh kembang balita usia 1-2 tahun
Copyrights © 2015