Manabia: Journal of Constitutional Law
Vol 1 No 01 (2021): Hukum, Politik, dan Demokrasi

PERAN PARTAI POLITIK DALAM PENDIDIKAN POLITIK MASYARAKAT : (Studi Implemenstasi Pasal 34 ayat (3b) Undang-Undang Nomor 2 Tahun 2011 Tentang Partai Politik Di Kabupaten Batang)

Lestari, Rinda Puji (Unknown)
Qomariyah, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
31 Dec 2021

Abstract

Pendidikan politik masyarakat merupakan salah satu peran yang harus dilaksanakan oleh partai politik sebagaimana tertuang dalam Undang-undang nomor 2 tahun 2011 tentang Partai Politik. Permasalahannya adalah bagaimana pelaksanaan pendidikan politik masyarakat oleh partai politik di Kabupaten Batang apakah sudah sesuai dengan ketentuan dalam pasal 34 ayat (3b) Undang-undang nomor 2 tahun 2011 tentang Partai Politik. Jenis penelitian ini adalah penelitian lapangan, pengumpulan data dengan teknik observasi, wawancara, dan dokumentasi. Pendekatan penelitian ini adalah pendekatan kualitatif. Teknik analisis data yang digunakan dalam penelitian ini yaitu metode analisis data kualitatif dan selanjutnya peneliti menggunakan logika berfikir induktif dalam penarikan kesimpulan. Hasil penelitian menunjukan: pertama, bahwa partai politik di Kabupaten Batang telah melaksanakan peranya dalam pendidikan politik masyarakat di kabupaten Batang. Dalam prakteknya pendidikan politik ini mengambil bentuk kagiatan yaitu berupa silaturahmi masyarakat, seminar, konsolidasi, sekolah kader partai, dan reses yang diselingi dengan pendidikan politik. Kedua, Partai Politik di Kabupaten Batang telah mengimplementasikan pasal 34 ayat (3b) Undang-undang nomor 2 tahun 2011, namun dalam pelaksanaanya belum secara kualitatif bisa mewujudkan tujuan yang termuat dalam Undang-Undang sehingga pendidikan politik masyarakat kurang dirasakan masyarakat luas dan kurang membawa dampak hasil bagi peningkatan kesadaran politik masyarakat terutama peningkatan partisipasi aktif masyarakata dalam pemilihan umum maupun pilkada

Copyrights © 2021






Journal Info

Abbrev

al-manabia

Publisher

Subject

Law, Crime, Criminology & Criminal Justice Social Sciences

Description

Manabia, Journal of Constitutional Law adalah sebuah peer-review jurnal yang diterbitkan dua kali setahun (Juli dan Desember) oleh para mahasiswa Jurusan Hukum Tata Negara Fakultas Syariah, Universitas Islam Negeri K.H. Abdurrahman Wahid Pekalongan, Indonesia. Lingkup penjelas meliputi Politik ...