Accounting Global Journal
Vol 9, No 1 (2025): Accounting Global Journal

Bagaimana Indikator Cash Ratio, Current Ratio, Fixed Asset Turn Over, ROA, ROE dan Receivables Turnover Berhubungan dengan Kemandirian Rumah Sakit?

Anwar, Saiful (Unknown)
Rusnoto, Rusnoto (Unknown)
Purnomo, Jeki (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Apr 2025

Abstract

Kebutuhan kemandirian keuangan menjadi tantangan bagi perusahaan termasuk instansi layanan kesehatan. Penelitian ini bertujuan menganalisis hubungan antara Cash Ratio, Current Ratio, Fixed Asset Turnover, ROA, ROE, dan Receivable Turnover dengan tingkat kemandirian rumah sakit (Cost Recovery Rate). Desain penelitian menggunakan metode mixed method explanatory design. Penelitian ini mengambil sampel berupa laporan rasio keuangan rumah sakit tahun 2019-2023 dan tiga pegawai rumah sakit dengan teknik purposive sampling. Data sekunder diperoleh dari bagian keuangan rumah sakit dan dianalisis menggunakan uji korelasi spearman. Hasil penelitian menunjukkan: (1) Cash Ratio berkorelasi sedang dan tidak signifikan terhadap kemandirian rumah sakit, (2) Current Ratio berkorelasi rendah dan tidak signifikan, (3) Fixed Asset Turnover berkorelasi rendah dan tidak signifikan, (4) Receivable Turnover berkorelasi sangat kuat dan signifikan, (5) ROA berkorelasi kuat namun tidak signifikan, (6) ROE berkorelasi kuat namun tidak signifikan. Penelitian ini bertujuan memberikan wawasan tentang indikator-indikator keuangan yang berhubungan dan memengaruhi kemandirian rumah sakit.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

AccGlobal

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

Accounting Global Journal (AGJ) with E-ISSN 2623-1778 and P-ISSN 2622-7177 is a journal published by Accounting Department, the Economics and Business Faculty, Universitas Muria Kudus. The articles can be written in Bahasa Indonesia or english by researchers, academics, practitioners, and observers ...