JAMI: Jurnal Ahli Muda Indonesia
Vol. 6 No. 1 (2025): Juni 2025

Pemodelan Prediksi Penjualan dan Persediaan dengan RapidMiner beserta Pengelompokan Kategori untuk Mempermudah Perencanaan Stok dan Pengambilan Keputusan Bisnis

Pradhana, Akmal Hisyam (Unknown)
Firmansyah , Achmad Ali (Unknown)
Islami, Bifadhlillah Marsheila (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Tujuan. Prediksi penjualan dan persediaan adalah upaya penting untuk mengantisipasi permintaan konsumen di masa depan. Hal ini sangat penting untuk perencanaan strategi penjualan jangka panjang, yang didasarkan pada analisis data penjualan atau permintaan dari periode sebelumnya. Melalui penelitian ini, UMKM dapat membuat keputusan yang lebih tepat. Tujuan utama dari penelitian ini adalah untuk memprediksi penjualan dan persediaan dengan akurasi tinggi. Material dan Metode. Metodologi penelitian yang digunakan haruslah tepat. Penelitian ini dilakukan menggunakan perangkat lunak Rapidminer versi 10.3, dengan data penjualan dan persediaan dari tahun 2019 hingga 2024, serta menggunakan metode Naive Bayes. Hasil. Hasil penelitian menunjukkan bahwa akurasi prediksi penjualan mencapai 84,62% dan akurasi prediksi persediaan sebesar 83,33%. Studi ini menunjukkan bahwa prediksi yang dihasilkan cenderung konsisten dengan data aktual. Kesimpulan. Berdasarkan hasil ini, UMKM Keripik Assri dapat lebih yakin dalam perencanaan stok dan strategi penjualan untuk kategori "Rendah" dan "Tinggi".

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

jami

Publisher

Subject

Agriculture, Biological Sciences & Forestry Computer Science & IT Control & Systems Engineering Social Sciences

Description

The JAMI: Jurnal Ahli Muda Indonesia is a double-blind peer-reviewed journal published by Akademi Komunitas Negeri Putra Sang Fajar Blitar. The aims of the Journal are to facilitate scientific publication of the results of researches in Indonesia and participate to boost the quality and quantity of ...