Jurnal Konstanta : Ekonomi Pembangunan
Vol. 4 No. 1 (2025): Jurnal Konstanta

ANALISIS PENGARUH PARTISIPASI MASYARAKAT DAN AKUNTABILITAS TERHADAP PENGELOLAAN DANA DESA UNTUK PEMBANGUNAN EKONOMI DESA (Studi Kasus: Desa Selebung Kecamatan Keruak Kabupaten Lombok Timur)

Adistin, Alinda Dwi (Unknown)
Suprianto, Suprianto (Unknown)
Fatimah, Siti (Unknown)



Article Info

Publish Date
06 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis pengaruh partisipasi masyarakat dan akuntabilitas terhadap pengelolaan dana desa untuk pembangunan ekonomi desa di Desa Selebung, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur. Jenis penelitian yang digunakan bersifat deskriptif kuantitatif. Populasi dalam penelitian sebanyak 132 Kepala Keluarga sebagai pelaku atau obyek penelitian dengan jumlah sampel sebanyak 100 responden. Data yang digunakan dalam penelitian ini merupakan data primer yang dikumpulkan melalui wawancara, observasi, dan dokumentasi dengan alat pengumpulan data berupa kuesioner. Metode pengukuran variabel menggunakan skala likert. Analisis data yang digunakan adalah regresi linier berganda dengan alat analisis yaitu SPSS 23. Hasil analisis data menunjukkan bahwa Partisipasi masyarakat dan akuntabilitas secara parsial berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengelolaan dana desa. Sedangkan secara simultan menunjukan bahwa partisipasi masyarakat dan akuntabilitas berpengaruh positif dan signifikan terhadap pengelolaan dana desa untuk pembangunan ekonomi desa di Desa Selebung, Kecamatan Keruak, Kabupaten Lombok Timur.

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

konstanta

Publisher

Subject

Economics, Econometrics & Finance

Description

The Konstanta journal focuses on scientific studies in the field of development economics which include: Monetary Economics and Banking Resource Economics Regional Development Planning Economics Agribusiness Tourism Regional Finance Islamic Economy ...