Carita : Jurnal Sejarah dan Budaya
Vol 3 No 2 (2025): CARITA : Jurnal Sejarah dan Budaya

ISLAM BERKEMAJUAN (KAJIAN POLA DAKWAH MUHAMMADIYAH)

Adzmiyah, Nurul Izza (Unknown)
Fuad, Muhammad (Unknown)



Article Info

Publish Date
30 Jun 2025

Abstract

Penelitian ini bertujuan untuk mengkaji pola dakwah Muhammadiyah dalam konteks Islam Berkemajuan. Fokus utama penelitian mencakup tiga aspek: latar belakang berdirinya Muhammadiyah, landasan pemikiran Islam Berkemajuan, dan implementasi dakwah Islam berkemajuan Muhammadiyah. Penelitian ini menggunakan metode kualitatif dengan analisis deskriptif berdasarkan data pustaka Data pustaka diperoleh melalui penelusuran teliti dari berbagai sumber yang relevan dan kredibel, seperti buku, artikel ilmiah, jurnal, dan dokumen akademis. Hasil penelitian menunjukkan bahwa Muhammadiyah lahir dari kegelisahan sosial, religius, dan moral umat Islam. Landasan pemikiran Islam Berkemajuan Muhammadiyah berakar pada tauhid murni, pemahaman mendalam terhadap Al-Qur’an dan Sunnah, serta orientasi amal saleh yang solutif. Implementasi dakwah Muhammadiyah tercermin dalam dakwah bil lisan melalui pencerahan dan dakwah bil amal melalui aksi nyata, seperti mendirikan lembaga pendidikan, kesehatan, dan pemberdayaan sosial. Islam Berkemajuan dipahami sebagai upaya menghadirkan Islam yang mencerahkan, kontekstual, dan adaptif terhadap tantangan zaman

Copyrights © 2025






Journal Info

Abbrev

carita

Publisher

Subject

Social Sciences

Description

This journal focuses on any research related to the history of Islamic culture and the history of Islamic ...