Penelitian ini bertujuan untuk menganalisis dan menguji pengaruh akuntansi lingkungan dan kinerja lingkungan terhadap kinerja perusahaan pada perusahaan jasa sektor logistik yang terdaftar di Bursa Efek Indonesia (BEI) selama periode 2021–2023. Penelitian ini menggunakan pendekatan kuantitatif berbasis data sekunder, dengan sampel sebanyak 30 perusahaan jasa logistik yang dipilih melalui metode purposive sampling berdasarkan kriteria tertentu. Variabel independen dalam penelitian ini adalah akuntansi lingkungan dan kinerja lingkungan, sedangkan kinerja perusahaan sebagai variabel dependen diukur menggunakan rasio profitabilitas Return on Assets (ROA) dan Return on Equity (ROE). Teknik analisis data yang digunakan adalah analisis statistik deskriptif dengan bantuan perangkat lunak SPSS 30. Hasil penelitian menunjukkan bahwa baik akuntansi lingkungan maupun kinerja lingkungan berpengaruh signifikan terhadap kinerja perusahaan, baik secara parsial maupun simultan, yang diukur melalui ROA dan ROE. Penelitian ini memberikan kontribusi praktis bagi perusahaan dalam meningkatkan kinerja keuangan melalui penerapan akuntansi lingkungan, serta kontribusi teoretis dalam memperkaya kajian akuntansi berkelanjutan di sektor jasa logistik.
Copyrights © 2025